Menu

Mode Gelap
Kapolsek Rungan Hadiri Musdes Penyampaian LPPD dan Kinerja BPD Tumbang Bunut Regu Siaga Polres Gunung Mas Intensifkan Patroli KRYD di Hari Libur Nasional Kawal Transparansi Anggaran, Polsek Rungan Dampingi Musdes Perubahan APBDes Desa Tumbang Langgah HUT Intelijen Polri ke-80, Kapolres Gumas Apresiasi Loyalitas dan Profesionalisme Satintelkam dalam Menjaga Kamtibmas Kodim 1019/Katingan Sosialisasikan Koperasi Desa Merah Putih kepada Seluruh Kades se-Kabupaten Katingan Kawal Sukacita Natal Remaja, Polsek Manuhing Pastikan Ibadah di Gereja Bukit Sion

Berita Utama

Turnamen Sepak Bola se-Katingan Resmi Dibuka, 21 Tim Ikut Bertanding

badge-check


					FOTO : Pj Sekda Katingan saat membuka kegiatan turnamen sepak bola, di stadion Sport Center Kasongan.
Perbesar

FOTO : Pj Sekda Katingan saat membuka kegiatan turnamen sepak bola, di stadion Sport Center Kasongan.

KASONGAN – HaloKalteng.com – Pemerintah Kabupaten Katingan resmi membuka Turnamen Sepak Bola se-Katingan dalam rangka HUT ke-67 Kodam XII/Tanjungpura dan Hari Jadi ke-23 Kabupaten Katingan. Pembukaan digelar di Stadion Sport Center Kasongan, Selasa 19 Agustus 2025 sore, dengan diikuti 21 tim dari berbagai instansi dan kecamatan.

Bupati Katingan Saiful melalui Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Christian Rain menegaskan turnamen ini bukan sekadar ajang mencari juara, tetapi juga sarana memperkuat kebersamaan, sportivitas, dan semangat persatuan.

Dia berpesan agar peserta menjunjung tinggi fair play, wasit bertugas dengan objektif, dan panitia melaksanakan tanggung jawab dengan baik. “Kami juga mengimbau masyarakat untuk menjaga kebersihan, keamanan, dan ketertiban selama turnamen berlangsung. Mari kita ciptakan suasana yang aman dan nyaman bagi semua,” ujar Christian Rain dalam sambutannya.

Ketua Panitia Suparto, menjelaskan turnamen ini tidak hanya memeriahkan hari besar daerah dan TNI, tetapi juga sebagai wadah meningkatkan prestasi olahraga sekaligus mempererat silaturahmi antarwarga.

Panitia menyiapkan total hadiah Rp33,5 juta bagi para pemenang, termasuk penghargaan khusus untuk top skor. Usai seremoni pembukaan, laga perdana langsung mempertemukan Tim Dinas Pendidikan melawan Tim Satpol PP. Pertandingan ini menjadi pembuka dari rangkaian kompetisi yang akan berlangsung hingga 28 Agustus 2025 mendatang. (AN)

Facebook Comments Box

Baca Lainnya

Kapolsek Rungan Hadiri Musdes Penyampaian LPPD dan Kinerja BPD Tumbang Bunut

21 Januari 2026 - 15:15 WIB

Regu Siaga Polres Gunung Mas Intensifkan Patroli KRYD di Hari Libur Nasional

16 Januari 2026 - 19:24 WIB

Kawal Transparansi Anggaran, Polsek Rungan Dampingi Musdes Perubahan APBDes Desa Tumbang Langgah

8 Januari 2026 - 14:28 WIB

HUT Intelijen Polri ke-80, Kapolres Gumas Apresiasi Loyalitas dan Profesionalisme Satintelkam dalam Menjaga Kamtibmas

7 Januari 2026 - 13:38 WIB

Kodim 1019/Katingan Sosialisasikan Koperasi Desa Merah Putih kepada Seluruh Kades se-Kabupaten Katingan

5 Januari 2026 - 18:45 WIB

Trending di Berita Utama