Menu

Mode Gelap
PAD Belum Terealisasi Optimal, Banggar DPRD Beri Sejumlah Rekomendasi Evaluasi Kinerja Kepala Perangkat Daerah yang Kurang Kreatif dan Inovatif DPRD Gunung Mas Soroti PAD Tak Capai Target Fraksi DPRD Sepakat Rancangan Akhir RPJMD Tahun 2025-2029 Dibahas Gerindra Dorong RPJMD Katingan Fokus pada Rakyat Kecil dan Pembangunan Merata PDI Perjuangan Dorong RPJMD Katingan 2025-2029 Fokus pada Pemerataan Pembangunan dan Kesejahteraan Warga

Berita Utama

Pengunaan CSR Perusahaan Harus Terarah D Tepat Sasaran

badge-check


					FOTO : Wakil Komisi II DPRD Gumas Sahriah. Perbesar

FOTO : Wakil Komisi II DPRD Gumas Sahriah.

 

KUALA KURUN – Kalangan DPRD Gunung Mas meminta penggunaan corporate social responsibility (CSR) atau program tanggung jawab sosial dari beberapa perusahaan besar swasta (PBS) di Kabupaten Gunung Mas (Gumas) harus lebih terarah dan tepat sasaran serta dapat meningkatkan perekonomian masyarakat di sekitar perusahaan.

“CSR yang diberikan oleh beberapa PBS agar lebih mengarah kepada tanggung jawab sosial di wilayah kerja perusahan, karena hal ini harusbsejalan dengan program pemerintah sehingga hasilnya lebih optimal,” jelas Wakil Ketua Komisi II DPRD Gumas Sahriah, Rabu 23 Agustus 2023.

Dia mengharapkan, agar pemerintah daerah yang menjadi koordinator dari pada CSR perusahaan. Sehingga dampaknya terhadap pembangunan akan lebih maju. Namun kalau dibiarkan berjalan apa adanya maka pengunaannya kurang tepat dan kurang optimal.

“Pemerintah Daerah lah yang harus menjadi koordinator CSR perusahan itu, kami yakin pembangunan di wilayah kita akan lebih maju, dan kalau dibiarkan saya rasa kurang tepat dan pengunaanya juga tidak akan optimal,” ujarnya.

Dia mengatakan perusahaan wajib menyisihkan pendapatan mereka dalam melaksanakan program CSR. Apabila program CSR bisa diarahkan dan disinergikan dengan program pemerintah maka dipastikan akan berdampak besar dalam mewujudkan pembangunan yang telah direncanakan.

“Sebab, CSR ini ada potensi besar untuk membantu percepatan pembangunan. Jika dihitung PBS yang ada di Gumas sangatlah banyak, seperti di sektor perkebunan, pertambangan dan kehutanan,” pungkasnya. (AN)

Facebook Comments Box

Baca Lainnya

PAD Belum Terealisasi Optimal, Banggar DPRD Beri Sejumlah Rekomendasi

4 Juli 2025 - 16:06 WIB

Evaluasi Kinerja Kepala Perangkat Daerah yang Kurang Kreatif dan Inovatif

3 Juli 2025 - 18:40 WIB

DPRD Gunung Mas Soroti PAD Tak Capai Target

2 Juli 2025 - 13:44 WIB

Fraksi DPRD Sepakat Rancangan Akhir RPJMD Tahun 2025-2029 Dibahas

1 Juli 2025 - 17:35 WIB

Gerindra Dorong RPJMD Katingan Fokus pada Rakyat Kecil dan Pembangunan Merata

1 Juli 2025 - 15:56 WIB

Trending di Berita Utama