Menu

Mode Gelap
Polres Gunung Mas Edukasi Generasi Muda Cegah Bullying Kasdim 1019/Katingan Tekankan Disiplin Prajurit saat Pimpin Upacara Bendera di Makodim Sinergi TNI-Polri : Patroli Gabungan Amankan Objek Vital untuk Jamin Kamtibmas Kasdim 1019/Katingan Dorong Peran Aktif Mitra Karib Jaga Situasi Kamtibmas di Katingan Wujudkan Ketahanan Pangan, Polres Gumas Panen Raya Jagung 1 Hektar Besok Panen, Kapolres Gumas Cek Kesiapan Kebun Jagung Hibrida

Berita Utama

Bupati Katingan Apel Terakhir Bersama ASN Dilingkup Pemda Katingan

badge-check


					Bupati Katingan Sakariyas saat foto bersama kepala OPD dan Pejabat lainya dilingkup Pemda Katingan Perbesar

Bupati Katingan Sakariyas saat foto bersama kepala OPD dan Pejabat lainya dilingkup Pemda Katingan

KASONGAN – Bupati Kabupaten Katingan, Sakariyas lakukan apel terakhir bersama Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkungan Pemerintah Kabupaten Katingan.

Sebagaimana diketahui, 24 September 2023, merupakan hari terakhir Sakariyas dan Sunardi N. T. Litang mengemban tugas sebagai Bupati dan Wakil Bupati Katingan.

Dalam apel yang digelar di halaman kantor Bupati, Sakariyas berpesan agar seluruh ASN tetap semangat dalam melaksanakan tugas demi kemajuan Kabupaten Katingan.

“Tetaplah bersatu dalam melaksanakan setiap program kegiatan yang ada dan saling mendukung satu dengan yang lain guna kemajuan Kabupaten Katingan,” Ungkap Sakariyas, Bupati Katingan dalam arahannya saat apel gabungan dilingkup Pemda Katingan, Senin (18/09/2023).

Terkait dengan anggaran yang ada di setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terutama soal Dana Alokasi Khusus (DAK) yang bersumber dari pemerintah pusat lewat kementerian, Sakariyas minta dimanfaatkan dan digunakan sebagaimana yang diperlukan pasalnya mendapatkan anggaran dari kementerian bukan hal yang mudah tetapi membutuhkan kerja keras.

“Setiap anggaran dari pusat, harapan saya, gunakanlah, jangan didiamkan, karena mendapat anggaran di kementerian bukan hal yang gampang,” Akunya.

Bahkan terkait dengan pengelolaan keuangan daerah, kata Sakariyas, berusaha mempertahankan opini Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Republik Indonesia, dimanah selama 5 tahun menjabat, Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) selalu diraih.

“Soal WTP, semoga ini terus dipertahankan,” Katanya.

Masih menurut Sakariyas, setelah kembali membaur dengan masyarakat, diharapkan hubungan tetap terjalin dengan baik.

“Lepas jabatan, tentu saya kembali menjadi masyarakat biasa, semoga dimanapun kita ketemu, tegur sapa atau hubungan dan komunikasi tetap terjaga,” Tandasnya. (VRY)

Facebook Comments Box

Baca Lainnya

Polres Gunung Mas Edukasi Generasi Muda Cegah Bullying

18 November 2025 - 18:49 WIB

Kasdim 1019/Katingan Tekankan Disiplin Prajurit saat Pimpin Upacara Bendera di Makodim

17 November 2025 - 13:31 WIB

Sinergi TNI-Polri : Patroli Gabungan Amankan Objek Vital untuk Jamin Kamtibmas

15 November 2025 - 17:02 WIB

Kasdim 1019/Katingan Dorong Peran Aktif Mitra Karib Jaga Situasi Kamtibmas di Katingan

14 November 2025 - 15:04 WIB

Wujudkan Ketahanan Pangan, Polres Gumas Panen Raya Jagung 1 Hektar

14 November 2025 - 13:51 WIB

Trending di Berita Utama