Menu

Mode Gelap
Kasdim 1019/Katingan Tekankan Disiplin Prajurit saat Pimpin Upacara Bendera di Makodim Sinergi TNI-Polri : Patroli Gabungan Amankan Objek Vital untuk Jamin Kamtibmas Kasdim 1019/Katingan Dorong Peran Aktif Mitra Karib Jaga Situasi Kamtibmas di Katingan Wujudkan Ketahanan Pangan, Polres Gumas Panen Raya Jagung 1 Hektar Besok Panen, Kapolres Gumas Cek Kesiapan Kebun Jagung Hibrida Kapolres Gumas Tinjau Pertumbuhan Jagung di Lahan 1 Hektar

Berita Utama

Legislator Imbau Warga Jaga Kebersihan

badge-check


					FOTO - Waket I DPRD Gumas Binartha. Perbesar

FOTO - Waket I DPRD Gumas Binartha.

 

KUALA KURUN – Bagi-bagi tong sampah plastik tertutup kepada para pedagang di pasar lama Kelurahan Kuala Kurun, Kecamatan Kurun, oleh Bupati Gunung Mas (Gumas) Jaya S Monong bersama Ketum Forum Kabupaten Gunung Mas Sehat (FKGMS) Ny Mimie Mariatie Jaya S Monong, mendapat apresiasi dari Wakil Ketua (Waket) I DPRD Gumas Binartha.

“Dengan adanya tong sampah itu, pedagang dan pembeli di pasar dapat selalu menjaga kebersihan dengan tidak membuang sampah sembarangan,” kata Binartha, Rabu 29 November 2023.

“Dengan lingkungan yang bersih, akan terwujud kesehatan, dan dengan tubuh yang sehat produktivitas akan meningkat,” tambahnya.

Politikus Golkar yang Karib disapa Obin itu mengimbau masyarakat untuk tidak membuang sampah kesembarangan tempat, seperti membuang sampah ke drainase atau ke tempat lainnya yang menimbulkan ketidaknyamanan dan mengganggu kesehatan.

“Kelola sampah dengan bijak, demi keberlangsungan lingkungan kita yang semakin baik, karena untuk mewujudkan Kabupaten Gunung Mas yang sehat, yang bebas sampah, dibutuhkan komitmen bersama, kesadaran bersama,” jabar Obin.

Sebelumnya, Bupati Gumas Jaya S Monong bersama Ketum FKGM Ny Mimie Mariatie Jaya S Monong membagikan tong sampah plastik tertutup kepada para pedagang di pasar lama Kelurahan Kuala Kurun, Kecamatan Kurun.

“Ini salah satu program dari Forum Kabupaten Gunung Mas Sehat dalam mewujudkan lingkungan yang bersih, karena lingkungan yang bersih akan mencegah dari sumber penyakit,” kata Jaya didampingi Ketum FKGMS Ny Mimie Mariatie Jaya S Monong dan Camat Kurun Iltem selepas kegiatan.

Jaya berharap kebersihan menjadi budaya masyarakat Gumas, salah satunya dengan membuang sampah pada tempatnya. Dengan membuang sampah pada tempatnya Gumas diharapkan akan bisa bebas dari sampah.

“Tong sampah yang dibagikan kepada pedagang di pasar lama sebanyak 40 Pcs. Untuk pedagang di pasar baru, jadwal pembagian akan diatur lebih lanjut,” terang Jaya.

Jaya berharap pedagang dapat merawat dengan baik tong sampah yang dibagikan, dan menggunakannya dengan baik demi lingkungan yang bersih. (Nof/AN)

Facebook Comments Box

Baca Lainnya

Kasdim 1019/Katingan Tekankan Disiplin Prajurit saat Pimpin Upacara Bendera di Makodim

17 November 2025 - 13:31 WIB

Sinergi TNI-Polri : Patroli Gabungan Amankan Objek Vital untuk Jamin Kamtibmas

15 November 2025 - 17:02 WIB

Kasdim 1019/Katingan Dorong Peran Aktif Mitra Karib Jaga Situasi Kamtibmas di Katingan

14 November 2025 - 15:04 WIB

Wujudkan Ketahanan Pangan, Polres Gumas Panen Raya Jagung 1 Hektar

14 November 2025 - 13:51 WIB

Besok Panen, Kapolres Gumas Cek Kesiapan Kebun Jagung Hibrida

13 November 2025 - 12:54 WIB

Trending di Berita Utama