Menu

Mode Gelap
Kuasa Hukum Bantah Isu Kades Tumbang Jala Serang Warga Babinsa Pastikan Bantuan Tak Salah Alamat Saat Warga Desa Bangkung Terima BLT Sinergi Pemkab Katingan dan UPR, KKN Siap Sasar Pengembangan Desa di 2025 Gubernur Agustiar Sidak Ke Sekolah, Pastikan Siswa Tidak Terhalang Ijazah Gara-gara Biaya Wabup Katingan Serahkan Santunan Korban Laka Lantas di Telangkah Pemkab Katingan dan DPRD Bahas Strategi Tingkatkan PAD Lewat Optimalisasi Pajak Daerah

Berita Utama

PDIP Katingan Bersih-Bersih Kota Kasongan

badge-check


					PDIP Katingan Bersih-Bersih Kota Kasongan Perbesar

KASONGAN — Sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan,  Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP)  Kabupaten Katingan, dibawah koordinator Marwan Susanto, dan diikuti para kader dan simpatisan, melaksanakan aksi bersih-bersih di sepanjang Jalan Soekarno Hatta Kasongan Kecamatan Katingan Hilir Kabupaten Katingan.

Bagi Marwan Susanto, acara tersebut sengaja dilaksanakan partai besutan Megawati Soekarno Putri sebagai bentuk kepedulian terhadap kebersihan lingkungan terutama di Kota Kasongan sebagai ibu kota Kabupaten Katingan.

“Acara ini dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian partai terhadap lingkungan, karena dengan lingkungan bersih, tentu lingkungan pasti sehat, apalagi ini di Kota Kabupaten, “Ujar Marwan Susanto. Bendahara DPC PDIP Kabupaten Katingan disela-sela giat kebersihan di Kota Kasongan. Sabtu (10/08/2024).

Lebih lanjut, kata Marwan, giat bersih-bersih lingkungan, dilaksanakan secara serentak di Indonesia oleh PDIP, dengan harapan untuk memberikan edukasi baik bagi kader maupun masyarakat untuk selalu menjaga lingkungan tetap bersih dan tidak membuang sampah sembarangan

“Tentu tujuannya jelas, agar kita semua selalu menjaga dan memelihara lingkungan agar tetap bersih dan sehat,” Katanya.

Tak lupa Marwan mengucapkan terimakasih bagi seluruh kader dan simpatisan partai yang terlibat dalam kegiatan bersih-bersih lingkungan.

“Atas Nama Pimpinan DPC PDI Perjuangan Kab Katingan, saya mengucapkan terima kasih banyak atas peran serta para kader dan simpatisan dalam giat hari ini” Tandasnya. (VRY)

Facebook Comments Box

Baca Lainnya

Kuasa Hukum Bantah Isu Kades Tumbang Jala Serang Warga

13 Juni 2025 - 15:50 WIB

Babinsa Pastikan Bantuan Tak Salah Alamat Saat Warga Desa Bangkung Terima BLT

11 Juni 2025 - 21:55 WIB

Sinergi Pemkab Katingan dan UPR, KKN Siap Sasar Pengembangan Desa di 2025

11 Juni 2025 - 17:47 WIB

Gubernur Agustiar Sidak Ke Sekolah, Pastikan Siswa Tidak Terhalang Ijazah Gara-gara Biaya

10 Juni 2025 - 22:07 WIB

Wabup Katingan Serahkan Santunan Korban Laka Lantas di Telangkah

10 Juni 2025 - 21:37 WIB

Trending di Berita Utama