Menu

Mode Gelap
Kuasa Hukum Bantah Isu Kades Tumbang Jala Serang Warga Babinsa Pastikan Bantuan Tak Salah Alamat Saat Warga Desa Bangkung Terima BLT Sinergi Pemkab Katingan dan UPR, KKN Siap Sasar Pengembangan Desa di 2025 Gubernur Agustiar Sidak Ke Sekolah, Pastikan Siswa Tidak Terhalang Ijazah Gara-gara Biaya Wabup Katingan Serahkan Santunan Korban Laka Lantas di Telangkah Pemkab Katingan dan DPRD Bahas Strategi Tingkatkan PAD Lewat Optimalisasi Pajak Daerah

Berita Utama

Masyarakat Dambakan Kehadiran Indomaret dan Alfamart di Gumas

badge-check


					FOTO : Ilustrasi Perbesar

FOTO : Ilustrasi

KUALA KURUN,Halokalteng.com – Saat ini, di Kabupaten Gunung Mas masih minimnya tempat toko modern mini market atau Indomaret, Alfamart. Secara khusus di Kuala Kurun, ibukota Kabupaten yang berjuluk Habangkalan Penyang Karuhei Tatau ini juga masih dinilai nihil.

Toko minimarket inilah, yang banyak didambakan oleh masyarakat, sebagai bagian dari toko modern dan sebagai contoh serta bisa menjadi wilayah yang mengalami kemajuan yakni dari pembangunan di daerah.

Salah satu warga Kurun ACD (51) mengatakan dirinya sangat mendambakan kehadiran dari toko minimarket atau Indomaret, Alfamart di Kabupaten Gunung Mas, sehingga bisa membuka lapangan pekerjaan untuk masyarakat di daerah.

Menurut dia, Keuntungan lainnya yang bisa dirasakan oleh masyarakat, yakni segala jenis barang dan bahan kebutuhan pokok yang dibutuhkan oleh masyarakat setempat dapat dengan mudah didapati di Indomaret dengan harga yang benar-benar terjangkau.

“Kehadiran Indomaret sesungguhnya sangatlah didambakan oleh masyarakat Gunung Mas, sebagaimana adanya di daerah (kabupaten/kota) lainnya se-Provinsi Kalteng yang telah merasakan pentingnya kehadiran Indomaret, Alfamart,” ujarnya, Minggu (27/7/2024).

Terpisah, Warga Tampang Tumbang Anjir AN (23) juga setuju saja kalau kehadiran Indomaret, Alfamart di Gunung Mas memang benar-benar ingin dihalang-halangi, maka masyarakat tentunya akan melakukan protes terhadap Pemda. Akan tetapi, sampai sekarang ini Pemda masih membuka diri. Namun dilain sisi ada penolakan kehadiran mini market itu ada.

“Kita tau dari berbagai kalangan, jika kehadiran Indomaret, Alfamart dapat diyakini bisa membantu bergeraknya ekonomi di Gunung Mas khususnya masyarakat,” bebernya.

Ia menambahkan, tentunya semua berharap dan meminta agar jangan sampai Pemda atau pihak legislatif mempersulit Indomaret dan Alfamart dalam menancapkan diri di Bumi Habangkalan Penyang Karuhei Tatau ini tersebut. (Red)

Facebook Comments Box

Baca Lainnya

Kuasa Hukum Bantah Isu Kades Tumbang Jala Serang Warga

13 Juni 2025 - 15:50 WIB

Babinsa Pastikan Bantuan Tak Salah Alamat Saat Warga Desa Bangkung Terima BLT

11 Juni 2025 - 21:55 WIB

Sinergi Pemkab Katingan dan UPR, KKN Siap Sasar Pengembangan Desa di 2025

11 Juni 2025 - 17:47 WIB

Gubernur Agustiar Sidak Ke Sekolah, Pastikan Siswa Tidak Terhalang Ijazah Gara-gara Biaya

10 Juni 2025 - 22:07 WIB

Wabup Katingan Serahkan Santunan Korban Laka Lantas di Telangkah

10 Juni 2025 - 21:37 WIB

Trending di Berita Utama