Menu

Mode Gelap
Bupati Katingan Apresiasi Peran Bank Kalteng dalam Pertumbuhan Ekonomi dan Sosial Damkarmat Katingan dan Relawan Gelar Buka Puasa Bersama, Tebarkan Kepedulian untuk Anak Yatim Kodim 1019 Katingan Gelar Doa Bersama, Rayakan 51 Tahun Korem 102 Panju Panjung Dengan Khidmat Peduli Sesama di Bulan Ramadan, Damkar Katingan Bersama Relawan Bagikan 200 Paket Takjil Gratis TMMD Ke-123 Kodim 1019/Katingan Ditutup, Wujud Nyata Percepatan Pembangunan di Daerah Pejuang CASN Di Katingan Rayakan Percepatan Pengangkatan CPNS dan PPPK dengan Aksi Sosial

Berita Utama

DPRD Dorong P3K Tingkatkan Mutu Pendidikan Dan Kesehatan di Katingan

badge-check


					Pengambilan Sumpah Janji Jabatan 718 P3K Tenaga Guru dan Kesehatan di Lingkup Pemda Katingan. Perbesar

Pengambilan Sumpah Janji Jabatan 718 P3K Tenaga Guru dan Kesehatan di Lingkup Pemda Katingan.

KASONGAN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Katingan berharap, Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) baik Pendidikan dan Kesehatan, mampu meningkatkan mutu Pendidikan dan Kesehatan.

Dikatakan Ketua DPRD Kabupaten Katingan, Marwan Susanto, dengan diberikannya Surat Keputusan (SK) Bupati Katingan kepada 718 P3K Kesehatan dan Pendidikan, diharapkan pendidikan dan kesehatan ditingkatkan.

“Hari ini, ada 718 P3K yang sudah menerima SK, mudah-mudahan, pendidikan dan kesehatan, semakin baik,” Ungkap Marwan Susanto. Ketua DPRD Kabupaten Katingan, usai mengikuti acara penyerahan SK P3K di Gedung Salawa Kasongan. Rabu (13/03/2024).

Lebih lanjut kata Marwan, pemenuhan tenaga guru dan medis melalui P3K, merupakan upaya pemerintah daerah yang patut di apresiasi karena dapat memenuhi kebutuhan tenaga pendidikan dan kesehatan.

“Apresiasi kami sampaikan kepada pemerintah daerah yang sudah mengupayakan adanya tenaga guru dan kesehatan,” Tuturnya.

Kepada P3K Guru dan Tenaga Kesehatan, Marwan berharap dapat mengabdikan dirinya sesuai dengan sumpah janji jabatan yang baru saja dilakukan, sehingga memberikan dampak kemajuan bagi Kabupaten Katingan, baik di dunia pendidikan maupun kesehatan.

“Bekerjalah sesuai dengan apa yang diikrarkan saat pengambilan sumpah janji jabatan, karena banyak yang menginginkan pekerjaan namun sedikit yang terpilih,” Tandasnya. (VRY).

Facebook Comments Box

Baca Lainnya

Bupati Katingan Apresiasi Peran Bank Kalteng dalam Pertumbuhan Ekonomi dan Sosial

24 Maret 2025 - 20:24 WIB

Damkarmat Katingan dan Relawan Gelar Buka Puasa Bersama, Tebarkan Kepedulian untuk Anak Yatim

22 Maret 2025 - 21:18 WIB

Kodim 1019 Katingan Gelar Doa Bersama, Rayakan 51 Tahun Korem 102 Panju Panjung Dengan Khidmat

22 Maret 2025 - 16:55 WIB

Peduli Sesama di Bulan Ramadan, Damkar Katingan Bersama Relawan Bagikan 200 Paket Takjil Gratis

21 Maret 2025 - 21:17 WIB

TMMD Ke-123 Kodim 1019/Katingan Ditutup, Wujud Nyata Percepatan Pembangunan di Daerah

20 Maret 2025 - 21:17 WIB

Trending di Berita Utama