Menu

Mode Gelap
Peduli Sesama di Bulan Ramadan, Damkar Katingan Bersama Relawan Bagikan 200 Paket Takjil Gratis TMMD Ke-123 Kodim 1019/Katingan Ditutup, Wujud Nyata Percepatan Pembangunan di Daerah Pejuang CASN Di Katingan Rayakan Percepatan Pengangkatan CPNS dan PPPK dengan Aksi Sosial Polres Katingan Sosialisasikan Layanan 110, Warga Bisa Lapor Darurat Lebih Cepat Polsek Mendawai Tangkap Wanita 39 Tahun, 63 Paket Sabu Diamankan Polres Katingan Dan Media Bersatu Dalam Buka Puasa Bersama, Pererat Sinergi Untuk Keamanan Daerah

Berita Utama

DPRD Minta Akomodir Pembangunan Aula Kantor Camat Rungan Barat

badge-check


					Ketua DPRD Kabupaten Gunung Mas, Akerman G. Sahidar. Perbesar

Ketua DPRD Kabupaten Gunung Mas, Akerman G. Sahidar.

KUALA KURUN – Beberapa usulan pembangunan mengemuka pada Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) RKPD Kabupaten tingkat Kecamatan Rungan Barat, Rabu (15/02/2023).

“Dari banyak usulan pembangunan di Kecamatan Rungan Barat, salah satu yang tak kalah penting adalah usulan pembangunan Gedung Aula Kantor Camat Rungan Barat,” ujar Ketua DPRD Kabupaten Gunung Mas (Gumas) Akerman G. Sahidar, selepas kegiatan.

Menurut Aker, usulan itu tidak berlebihan, karena sampai saat ini Kantor Camat Rungan Barat belum memiliki gedung aula dalam mendukung kegiatan pelayanan pemerintah kecamatan.

“Kami berharap usulan itu nantinya bisa terakomodir, mengingat kemanfaatan gedung aula untuk berbagai kegiatan pemerintah dan masyarakat,” katanya.

Usulan lainnya sambung Aker, yakni air bersih, sarana prasarana pendidikan dan kesehatan, infrastruktur jalan dan jembatan, pengadaan bibit ikan, ayam, sapi dan babi.

“Tentunya tidak semua usulan bisa terakomodir, disesuaikan dengan kemampuan anggaran, sehingga usulan skala prioritas itu sebuah keniscayaan untuk diakomodir,” tuturnya.

Musrenbang RKPD Kabupaten tingkat Kecamatan Rungan Barat dibuka Staf Ahli Bupati bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia (SDM) Yansiterson dan selanjutnya ditutup oleh Staf Ahli Bupati Bidang Politik, Hukum dan Pemerintahan Aprianto.

Kecamatan Rungan Barat memiliki luas wilayah kurang lebih 451.0668 kilometer persegi, dengan kelurahan Rabambang, dan Desa Tumbang Bahanei, Tumbang Langgah, Tumbang Jalemu Kajuei, Jalemu Raya, Jalemu Masulan, Hujung Pata, Mangkawuk, Tumbang Kuayan, Tajah Antang Raya dan Tusang Raya. (vri)

Facebook Comments Box

Baca Lainnya

Peduli Sesama di Bulan Ramadan, Damkar Katingan Bersama Relawan Bagikan 200 Paket Takjil Gratis

21 Maret 2025 - 21:17 WIB

TMMD Ke-123 Kodim 1019/Katingan Ditutup, Wujud Nyata Percepatan Pembangunan di Daerah

20 Maret 2025 - 21:17 WIB

Pejuang CASN Di Katingan Rayakan Percepatan Pengangkatan CPNS dan PPPK dengan Aksi Sosial

18 Maret 2025 - 21:24 WIB

Polres Katingan Sosialisasikan Layanan 110, Warga Bisa Lapor Darurat Lebih Cepat

14 Maret 2025 - 16:44 WIB

Polsek Mendawai Tangkap Wanita 39 Tahun, 63 Paket Sabu Diamankan

14 Maret 2025 - 16:18 WIB

Trending di Berita Utama